Manfaat Kurma Muda Untuk Kesuburan Ibu Hamil

Kehamilan memang suatu yang sangat ditunggu tunggu bagi setiap pasangan yang sudah menikah. Para istri yang hamil tentunya menginginkan janin yang ada dikandungannya tetap sehat sampai proses melahirkan. Cara untuk menjaga janin yang ada dikandungan ada berbagai jenis, salah satunya adalah dengan mengonsumsi kurma muda. Manfaat kurma muda untuk kesuburan memang beraneka ragam.

Untuk menjaga janin agar tetap sehat tentunya para ibu akan melakukan berbagai cara. Cara yang dilakukan untuk menjaga janin didalam kandungan agar tetap sehat merupakan salah satu bentuk perhatian dan kasih sayang ibu kepada anaknya.

Beberapa Manfaat Kurma Muda Untuk Kesuburan Ibu Hamil

Kurma Muda Untuk Kesuburan

Ada berbagai manfaat kurma muda untuk kesuburan ibu hamil. Namun dibawah ini akan dijelaskan sebagian saja yang merupakan inti. Untuk lebih jelasnya silahkan simak penjelasan dibawah ini.

1. Menambah nutrisi untuk ibu hamil

Sudah jadi rahasia umum bahwa buah kurma muda memang memiliki banyak manfaat bagi tubuh dan ibu hamil. Salah satu manfaat kurma muda untuk kesuburan adalah untuk menambah nutrisi ibu hamil. Kurma muda memiliki banyak kandungan yang memang sangat baik untuk kesuburan ibu yang sedang mengandung.

Beberapa kandungan yang ada didalam kurma muda yaitu vitamin A, C, dan K. Ketiga kandungan tersebut sangat baik untuk menutrisi ibu hamil dan janin yang ada dikandungannya. Untuk ibu hamil disarankan mengonsumsi kurma muda yang berwarna cerah 3 buah dalam sehari.

2. Melancarkan peredaran darah

Manfaat kurma muda untuk kesuburan yang kedua adalah untuk melancarkan peredaran darah. Kandungan zat hormon biostin yang terdapat di kurma muda berfungsi untuk menggerakan peristaltic didalam jaringan darah dan rahim. Peredaran darah yang lancar tentunya dapat membuat janin yang ada didalam kandungan anda dapat tumbuh dan berkembang secara optimal.

3. Mencegah pendarahan pada rahim

Kurma muda memiliki zat hormon biostin yang dapat melancarkan peredaran darah dan mencegah pendarahan pada rahim. Pendarahan yang terjadi pada rahim tentunya sangat berbahaya jika anda sedang mengandung.

Simak Juga 7 Tips Hamil Sehat sampai Melahirkan

Pendarahan ini bisa mengakibatkan kondisi janin terganggu bahkan sampai tidak berkembang atau mati. Nah dengan mengonsumsi kurma muda yang berwarna merah keungu unguan, anda dapat mecegah terjadinya pendarahan pada rahim. Konsumsi buah kurma muda tersebut minimal 3 buah dalam sehari.

4. Mencegah terjadinya anemia

Kandungan zat hormon biostin didalam kurma muda tidak hanya dapat melancarkan peredaran darah dan mencegah pendarahan pada rahim saja tetapi dapat mencegah terjadinya anemia. Anemia atau yang biasa disebut kekurangan darah sangat berbahaya jika dialami oleh ibu yang sedang hamil.

Anemia dapat menyebabkan lemas dan bahkan pingsan atau tidak sadarkan diri. Untuk mencegah anemia pada ibu hamil, sebaiknya anda mengonsumsi kurma muda secara rutin setiap hari. Anda juga dapat mengolahnya terlebih dahulu seperti dibuat menjadi jus agar lebih sedap dikonsumsi.

5. Untuk mencegah inveksi

Manfaat kurma muda yang selanjutnya adalah untuk mencegah inveksi pada saat proses persalinan. Proses persalinan dapat menyebabkan inveksi karena pada saat melahirkan banyak alat alat medis yang masuk kedalam organ dalam manusia. Nah untuk mencegahnya disarankan anda mengonsumsi buah kurma secara rutin. Selain mencegah inveksi pada saat proses persalinan buah kurma juga dapat sebagai antioksidan.

6. Untuk melancarkan pencernaan

Ibu yang sedang mengandung cenderung susah dalam proses pencernaan. Nah sebagai solusinya anda harus mengonsumsi buah kurma muda. Buah kurma muda mengandung vitamin K yang dapat melancarkan pencernaan pada ibu hamil. Buah kurma dapat melancarkan BAB pada ibu hamil sehingga ibu hamil tidak perlu khawatir lagi akan sembelit.

Itulah beberapa penjelasan tentang manfaat kurma muda untuk kesuburan ibu hamil yang dapat disampaikan. Konsumsilah buah kurma muda setiap hari secara rutin agar dapat mendapatkan hasil yang maksimal sesuai dengan keinginan anda.

0 komentar:

Posting Komentar